Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

5+ Cara Mengoptimalkan SEO Youtube agar Banyak Viewers


5+ Cara Mengoptimalkan SEO Youtube agar Banyak Viewers

Unsplash.com

Saat ini Youtube menjadi salah satu media digital dengan pengguna terbanyak di dunia. Hal itu tentu membuat banyak orang ingin mencoba peruntungan untuk menjadi youtuber dengan membuat berbagai video – video yang menarik. Namun untuk bisa membuat video Anda banyak penontonnya tentu Anda perlu mengetahui Cara Mengoptimalkan SEO Youtube terlebih dahulu

Memang menjadi content creator yang memiliki banyak subscriber dengan banyak viewers video bukanlah hal yang mudah, karena itu ada beberapa cara yang harus diketahui oleh para content creator yang salah satunya adalah Cara Mengoptimalkan SEO Youtube agar video Anda lebih mudah ditemukan oleh para pengguna youtube.


Cara Mengoptimalkan SEO Youtube dengan Mudah 

ada beberapa Cara Mengoptimalkan SEO Youtube yang bisa Anda lakukan. Berikut pembahasannya:


  1. Cara Mengoptimalkan SEO Youtube 

  1. Meriset Keyword Terlebih Dahulu

Sama halnya seperti ketika akan membuat tulisan blog, Ada baiknya Anda juga melakukan riset keyword terlebih dahulu sebelum membuat video yang nantinya akan Anda upload di channel, dengan melakukan riset keyword maka akan bisa membantu Anda dalam memperoleh banyak viewers video YouTube Anda.

Apabila Anda sudah meriset keyword yang terkait dengan video yang akan Anda buat, maka Anda bisa mengetahui hal yang sedang populer atau banyak dicari pada saat ini. Selain itu juga bisa membantu Anda untuk menentukan topik yang akan Anda pakai pada video YouTube Anda, dan Anda juga jadi bisa memprediksi seberapa besar traffic serta pendapatan yang nantinya Anda terima.

  1. Menentukan Judul Video

Tentukan judul untuk video Anda adalah salah satu Cara Mengoptimalkan SEO Youtube agar maksimal. ketika menentukan judul yang akan Anda pakai, pastikan untuk menambahkan keyword yang sudah Anda riset sebelumnya di dalamnya. 

pemakaian kata kunci pada judul video Anda bertujuan agar nantinya dapat menaikkan peringkat Youtube. Tidak cuma itu, pastikan judul video Anda related dan sesuai dengan video yang ditampilkan dan jangan menggunakan judul clickbait, dengan begitu orang yang menonton video Anda tidak akan merasa kecewa.

  1. Membuat Deskripsi Video Youtube Anda dengan Relevan

Cara Mengoptimalkan SEO Youtube  berikutnya adalah dengan membuat deskripsi singkat mengenai video Anda serelevan mungkin untuk mempermudah pengguna untuk mengetahui isi video Anda. Yang harus Anda ketahui adalah penjelasan pada dua sampai tiga baris pertama adalah penjelasan yang paling penting untuk dapat memperoleh peringkat yang tertinggi pada Youtube.

Ada baiknya Anda memakai frasa keyword autocomplete yang sudah direkomendasikan dari Youtube untuk membantu mendeskripsikan video Anda. Apabila Anda memakai sebuah keyword related yang tertulis pada dua baris pertama deskripsi video, maka peluang video Anda untuk memperoleh peringkat yang tinggi bisa lebih besar.

  1. Membuat Video Yang Menarik, Berdurasi Panjang, dengan Gambar Yang Berkualitas

Untuk memperoleh viewers dan subscriber video YouTube tentu bukan sebuah hal yang gampang. Di masa seperti sekarang ini, pengguna YouTube akan mencari video yang menarik dan juga relevan. Dengan durasi video yang panjang, viewers akan memperoleh informasi yang mau Anda sampaikan dengan jelas.

 Selain video yang menarik dengan durasi panjang, Anda juga perlu membuat video yang  berkualitas baik. Dengan video yang terlihat jelas, tentu viewers akan lebih tertarik karena apabila kualitas video Anda buruk, maka viewers YouTube akan jadi kurang tertarik untuk menonton.

  1. Memakai Fitur Closed Caption (CC)

Untuk membantu pengguna Youtube dalam memahami narasi video yang dibuat oleh konten kreator, Youtube memiliki fitur yang disebut Closed Caption (CC). Fitur tersebut berguna untuk menampilkan teks yang bisa diterjemahkan ke banyak bahasa sesuai pengaturan pengguna.

Fitur CC ini adalah fitur yang ada setelah Youtube menciptakan algoritma baru mereka. Fitur CC tersebut bisa dengan otomatis melakukan transkrip suara yang ada pada video Anda dan mengubahnya jadi teks yang bisa diaktifkan atau juga bisa ditulis dengan manual dengan closed caption apabila video Anda tidak ada suaranya.

Memang banyak yang belum mengetahui kalau fitur CC tersebut juga menjadi salah satu cara dalam memperoleh peringkat terindeks oleh Youtube karena Anda bisa memanfaatkan kata kunci yang terdapat di dalamnya. Tidak cuma itu saja, dengan memasukan transkrip pada bagian deskripsi video bisa membantu avideo Anda agar lebih mudah dikenali oleh algoritma Youtube. 

  1. Mengenal Aplikasi Youtube Studio 

Selain Cara Mengoptimalkan SEO Youtube yang bisa membuat video Anda jadi lebih mudah dikenal oleh algoritma youtube, ada juga aplikasi yang bisa membantu para content creator youtube dalam menghandle channel youtubenya, yaitu Mengenal Aplikasi Youtube Studio.

 Aplikasi Youtube Studio adalah sebuah aplikasi keluaran Google yang bertujuan agar para content creator bisa mengakses channel Youtube yang mereka miliki dengan mudah lewat smartphone. Dengan begitu, apabila menggunakan aplikasi Youtube Studio ini Anda bisa mengakses dan mengatur channel Youtube milik Anda lebih mudah kapanpun dan dimanapun. 

Kelebihan dari youtube studio ini Anda bisa mengatur video serta memantau performa channel Youtube Anda, atau melihat performa dari video yang Anda miliki. Pada umumnya, aplikasi Youtube Studio ini hadir untuk mempermudah content creator youtube untuk menghandle konten serta channel Youtubenya. 

Dengan begitu, maka Anda dan para youtuber lainnya juga bisa lebih mudah untuk memantau kondisi channelnya tanpa harus menggunakan laptop atau komputer. Karena itu semua juga dapat Anda lakukan dengan mudah dari aplikasi ini. Saat ini versi terbaru dari aplikasi youtube studio adalah versi 20.2.101.


  1. Aplikasi yang Wajib Dimiliki Youtuber Pemula 

Selain Cara Mengoptimalkan SEO Youtube, Anda juga bisa menggunakan Aplikasi yang Wajib Dimiliki Youtuber Pemula untuk membantu Anda dalam menjadi content creator Youtube, berikut diantaranya: 

  1. AZ Screen Recorder

AZ Screen Recorder adalah salah satu aplikasi yang bisa digunakan oleh para YouTuber pemula. Aplikasi perekam layar ini dapat dipakai dalam merekam berbagai aktivitas yang Anda lakukan dengan smartphone.

umumnya merekam layar dilakukan oleh content creator YouTuber gaming. Mereka pun akan merekam aktivitas saat bermain game dan setelah itu diupload ke YouTube. Rekaman yang dihasilkan AZ Screen Recorder berkualitas bagus, dan ada juga berbagai fitur di dalamnya yang dapat Anda gunakan.

  1. FilmoraGo

FilmoraGo adalah aplikasi mengedit video YouTube yang bisa membuat video Anda agar hasilnya semakin bagus. pada aplikasi ini ada berbagai musik, stiker dan filter, background dan masih banyak yang lainnya yang dapat Anda pakai.

Fitur editing yang terdapat dalam Filmora juga tidak kalah lengkap. hanya dengan satu aplikasi Anda sudah dapat menggabungkan video, memotong video, mengontrol kecepatan video, ekspor dengan cepat dan kualitas baik.


Itulah pembahasan mengenai Cara Mengoptimalkan SEO Youtube. Ada berbagai cara untuk membuat video Anda mudah ditemukan oleh para pengguna youtube namun salah satu yang terpenting dan harus Anda perhatikan adalah SEO dalam video Anda.



Posting Komentar untuk "5+ Cara Mengoptimalkan SEO Youtube agar Banyak Viewers"